Seperti dilansir herbeauty.co, cara terbaik untuk mendapatkan tidur berkualitas adalah dengan bertelanjang. Meski memang agak kontroversial, tapi cara tidur tanpa memakai busana sangat baik untuk tubuh. Ini di alasannya.
Lebih mudah terlelap
Lepas kaitan bra Anda dan Anda akan lebih lega bernafas. Begitu juga dengan melepas celana dalam. Biarkan aliran darah lancar ke seluruh tubuh. Anda juga tak perlu bingung mau memakai apa saat tidur. Tinggal merebahkan tubuh dan tidur.Sirkulasi udara pada area kewanitaan
Miss V di bawah sana juga perlu 'bernafas' dan mendapatkan udara segar agar tidak lembab dan jadi sarang bakteri. Beberapa bagian tubuh juga sudah tertutup baju sepanjang hari, seperti misalnya ketiak. Jadi, beri waktu untuk bagian kewanitaan Anda 'kebebasan' untuk bernafas saat malam hari.Meningkatkan kepercayaan diri
Wanita seringkali minder dengan bentuk tubuhnya. Dengan membiasakan tidur tanpa baju, Anda jadi lebih percaya diri dan menerima diri apa adanya karena Anda terbiasa melihat bentuk tubuh Anda. Anda juga lebih terbuka dan tidak malu dengan kekurangan Anda.Anda terlihat seksi
Ketika Anda percaya diri dengan tubuh Anda, Anda jadi lebih seksi secara mental dan pemikiran. Banyak orang berpikir seseorang seksi hanya karena tubuhnya, tapi Anda mendapatkan keduanya. Seksi secara tubuh dan juga pemikiran karena Anda tidak malu dengan apa yang Anda miliki. Anda tidak malu tidur telanjang.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar